PENDIDIKAN
J PENGERTIAN
PENDIDIKAN
Pendidikan adalah usaha sadar dan
terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan
potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri,
kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan
dirinya dan masyarakat.
J TUJUAN PENDIDIKAN SECARA UMUM
Tujuan
pendidikan terdapat dalam UU No2 Tahun 1985 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa
dan mengembangkan manusia yang seutuhnya yaitu yang beriman dan bertakwa kepada tuhan yang maha esa dan
berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan keterampilan, kesehatan jasmani
dan rohani, kepribadian yang mantap dan mandiri serta rasa tanggung jawab
kemasyarakatan dan berbangsa.
Tujuan
Pendidikan nasional menurut TAP MPR NO II/MPR/1993 yaitu Meningkatkan
kualitas manusia Indonesia, yaitu manusia yang beriman dan bertakwa terhadap
Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, berkepribadian, mandiri, maju,
tangguh, cerdas, kreatif, terampil, berdisiplin, serta sehat jasmani dan
rohani. Pendidikan nasional juga harus menumbuhkan jiwa patriotik dan mempertebal
rasa cinta tanah air, meningkatkan semangat kebangsaan dan kesetiakawanan
sosial, serta kesadaran pada sejarah bangsa dan sikap menghargai jasa para
pahlawan, serta berorientasi masa depan.
TAP
MPR No 4/MPR/1975, tujuan pendidikan adalah membangun di bidang pendidikan
didasarkan atas falsafah negara pancasila dan diarahkan untuk membentuk manusia
yang sehat jasmani dan rohaninya, memiliki pengetahuan dan keterampilan yang
dapat mengembangkan kreatifitas dan tanggung jawab dapat menyuburkan sikap
demokratis dan penuh tenggang rasa, dapat mengembangkan kecerdasan yang tinggi
dan disertai budi pekerti yang luhur. mencintai bangsanya dan mencintai sesama
manusia sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam UUD 1945.
J Apakah pendidikan di Indonesia saat ini
telah sesuai dengan tujuan pendidikan yang terdapat di indonesia ?
J Pendidikan di Indonesia saat ini,,,
Seperti pada
salah satu artikel yang saya dapatkan dari google menyatakan bahwa:
Pendidikan di
negara kita sangat memprihatinkan. Ini dibuktikan bahwa indeks pengembangan
manusia Indonesia makin menurun. Kualitas pendidikan di Indonesia berada pada
urutan ke-12 dari 12 negara di Asia. Indonesia memiliki daya saing yang rendah
dan masih menurut survei dari lembaga yang sama Indonesia hanya berpredikat
sebagai follower bukan sebagai pemimpin teknologi dari 53 negara di dunia.
Ø Adapun
permasalahan khusus dalam dunia pendidikan yaitu:
(1). Rendahnya sarana fisik,
(2). Rendahnya kualitas guru,
(3). Rendahnya kesejahteraan
guru,
(4). Rendahnya prestasi siswa,
(5). Rendahnya kesempatan
pemerataan pendidikan,
(6). Mahalnya biaya pendidikan.
J Apabila permasalahan di atas dapat
diselesaikan, pendidikan di Indonesia dapat maju dan berkembang. dan indonesia
tidak hanya menjadi followers saja. Maka dari itu kita sebagai generasi penerus
harus semangat dan berusaha belajar dengan giat sehingga semua tujuan
pendidikan dapat tercapai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar